Tidak Usah Bingung Dengan Peringatan “Android Anda Terkena VIRUS” Baca Artikel ini !!
Tidak Usah Bingung Dengan Peringatan “Android Anda Terkena VIRUS” Baca Artikel ini !! – Seiring banyaknya pengguna android di era sekarang ini, para developer aplikasi menjadi lebih giat dan semakin bersaing dalam membuat aplikasinya untuk mengeluarkan sistem andalannya. Tetapi tidak jarang dalam melakukan promosinya dengan cara yang nakal atau yang tidak seharusnya dilakukan. Salah satunya yaitu dengan cara memasang sebuah iklan di situsnya, sehingga mengagetkan pengunjung yang awam bahwa se-akan – akan androidnya itu terkena virus.
Sering kali saya terjebak dalam situs yang memunculkan peringatan “Handphone (merek hp anda) terkena virus’ , “awas android anda terkena virus Trojan” , dan peringatan yang lainnya. Jika anda pernah mengalami seperti halnya di atas.
Android Anda Terkena VIRUS
Peringatan di atas itu sebenarnya hanya ide para developer saja, supaya pengunjung menjadi panik, lalu mendownload aplikasi yang di buatnya dan di install di android yang di gunakannya. Dan jika si pengunjung ini mendownloadnya, maka si developer itu akan mendapatkan komisi.
Saran saya jika anda berkunjung ke salah satu situs yang kebetulan mendapatkan peringatan seperti yang di tulis di atas, sebaiknya anda menekan tombol kembali saja. Dan tidak perlu panik sehingga mendownload aplikasinya. Karena kalau anda mendownload aplikasi tersebut akan menjadi hp android anda menjadi lemot atau lambat. Jika anda tidak percaya monggo di coba saja. 😀
Tetapi meskipun banyak developer yang melakukan cara di atas. Bukan berarti android anda baik – baik saja dan bebas dari virus. Virus di android itu ada saja, Biasanya dimasukan dalam sebuah aplikasi yang menarik sehingga membuat para pengguna android tidak sadar dengan virus yang ada dalam aplikasi itu. Virus ini di sebarkan melalui konsep seperti Trojan. Jadi kalau misalkan anda mendownload aplikasi , virus ini akan memisahkan dirinya, dan akan melakukan tugasnya.
Si pembuat virus ini biasanya bertujuan untuk melakukan spying, bisa juga untuk mencuri data. Yang lebih mencengangkan lagi, bahwa si pembuat virus ini biasanya si pembuat anti virus itu sendiri. Kok begitu yah ? iyalah kalau tidak ada virus mana mungkin ada anti virus 😀 kalau tidak ada virus mana mungkin aplikasi anti virusnya itu laku 😀
Tetapi tidak semua perusahan anti virus seperti ini, tapi kemungkinan juga banyak yang menggukan trik seperti ini. Ada juga virus yang belum di temukan penangkalnya sama orang – orang biasa, sehinga banyak yang bersedia membayarnya dengan harga yang cukup mahal.
Jadi kesimpulannya, tidak semua peringatan yang muncul pada android anda itu adalah virus beneran. Jadi anda tidak perlu cemas dan panik. Itu cuman triknya si developer saja yang iseng. Kalau memang benar – benar android anda terkena virus, anda tenang saja. Insya allah Kami akan merangkum artikel pada artikel selanjutnya yang akan membahas Cara Membersihkan Virus Secara Total Di Smartphone Android, dan anda bisa memberikan virus dengan sendiri. Jadi anda tidak perlu membawanya ke counter.
Terimakasih telah berkunjung dan berkenan membaca artikel di Cara Android. semoga bermanfaat.