Cara reset Android tanpa menghapus aplikasi

Cara reset Android

Smartphone atau handphone canggih yang berbasis Android sekarang ini tak lagi diragukan akan beberapa fitur keunggulanya. Sehingga banyak orang yang sekarang ini ingin berburu untuk memiliki berbagai jenis merk android yang pastinya berjalan pada sistem operasi Android seperti Samsung, Asus, Oppo, HTC, Lenovo, Sony advance android dan yang lainya. Mungkin salah satunya alasan kenapa memilih menggunakan OS android ini adalah dengan beberapa kelebihan yang ditawarkan mulai dari aplikasi BBM android, Line, Whatsapp, Instagram, dan berbagai game petualangan, sport arcade pun mudah diakses di hp android ini. Akan tetapi, dengan beberapa jenis aplikasi yang bertengger di dalam hp android, terkadang bisa mengalami eror, lemot atau yang lainya. Sehingga pengguna pun terkadang ingin mengembalikan Android ke pengaturan awal.

Terjadinya permasalahan di hp Android sering nge-hang bisa disebabkan beberapa faktor yang mungkin terjadi, salah satunya penumpukan chache pada saat instal data sehingga dapat memperlambat kinerja dari ponsel hp itu sendiri, sehingga banyak pengguna yang berniat untuk reset android nya. Perlu diketahui sebelumnya bahwa cara mengembalikan android kepengaturan awal ini bertujuan agar digunakan saat loading, android tidak terasa lemot. Hal semacam itu bisa disebut dengan recovery mode yang merupakan salah satu fitur Android yang memiliki kemapuan untuk memperbaiki kerusakan software.

 

Cara Reset Android

1. Reset Data Pabrik

  •     Masuk pada menu setelan
  •     Kemudian ke privasi
  •     Lalu reset data pabrik
  •     Terakhir reset hp
  •     Cara ini akan menghapus semua data penyimpanan internal telepon

2. Hanya Mengatur Setelan

  •     Tahap awal masuk ke menu setelan
  •     Lalu menuju privasi
  •     Terakhir atur ulang setelan
  •     Cara ini hanya mengatur ulang setelan hp saja

Nah, jika masih merasa bingung, bisa menggunakan cara reset Android yang satu ini, berikut ulasan terlengkapnya.

  1.     Masuk ke setting.
  2.     Kemudian didalam menu pengaturan privasi, tekan pilihan “Data Factory Reset”
  3.     Lalu akan dimintai konfirmasi “Factory Reset Data”
  4.     Jika yakin untuk menghapus semua data silahkan klik tombol Erase.
  5.     Pilih centang beberapa pilihan yang dianggap benar.
  6.     Tunggu hingga proses selesai, hingga perangkat reboot otomatis.

Selain menggunakan kedua cara diatas, maka masih ada alternatif lainya yang juga bisa melakukan cara yang manual dengan menggunakan kode reset Android dibawah ini.

 

 Cara Reset Android dengan Kode

Soft Reset

Masukan kode reset  *#*#7780#*#*. Setelah dimasukan kode tersebut, maka akan ada notifikasi Reset.

Hard Reset

Kemudian untuk hard reset sendiri masukan kode reset *2767*3855#.  Setelah memasukan kode tersebut, maka tidak ada notifikasi reset terlebih dahulu sehingga tidak bisa dilakukan pembatalan,
Tapi sebelum anda melakukan reset hp Android (Samsung, Asus, Oppo, HTC, Lenovo, Sony) usahakan untuk backup semua data yang dianggap penting seperti file/dokumen penting, foto, video atau yang lainya kedalam memori eksternal.

Demikianlah cara reset android, semoga bermanfaat.

Silahkan Baca Juga :

Cara reset Android tanpa menghapus aplikasi | sirot | 4.5